MANAJEMEN KELAS DAN MANAJEMEN PEMBELAJARAN: DAMPAKNYA TERHADAP EFEKTIVITAS PROSES PEMBELAJARAN PADA SMP NEGERI DI KECAMATAN JATIBARANG KABUPATEN INDRAMAYU

Authors

  • Lusiana Wirastuti SMP Negeri 1 Jatibarang Indramayu-Jawa Barat

DOI:

https://doi.org/10.31943/edumjournal.v3i1.58

Keywords:

manajemen kelas, manajemen pembelajaran, efektivitas proses pembelajaran

Abstract

Abstrak

Penelitian ini mengkaji tentang “seberapa besar kontribusi manajemen kelas dan manajemen pembelajaran terhadap efektivitas proses pembelajaran”. Penelitian ini memfokuskan pada tingkat kontribusi manajemen kelas dan manajemen pembelajaran pada SMP Negeri di Kecamatan Jatibarang Kabupaten Indramayu. Pengumpulan data dilakukan dengan angket tertutup. Sedangkan analisis data dengan pendekatan kuantitatif dengan metode survey brifat korelasional yang mencakup manajemen kelas, manajemen pembelajaran, dan efektivitas proses pembelajaran. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh guru di tiga SMP Negeri di Kecamatan Jatibarang Kabupaten Indramayu sebanyak 54 orang yang digunakan sebagai sampel. Penelitian ini berhasil mengungkapkan beberapa temuan, yaitu manajemen kelas dan manajemen pembelajaran memberikan kontribusi terhadap efektivitas proses pembelajaran. Adapun kontribusi manajemen kelas terhadap efektivitas proses pembelajaran adalah sebesar 16% , sementara manajemen pembelajaran terhadap efektivitas proses pembelajaran 11,5% dan manajemen kelas bersama-sama manajemen pembelajaran sebesar  18,6% secara bersama-sama terhadap efektivitas proses pembelajaran pada SMP Negeri di Kecamatan Jatibarang Kabupaten Indramayu.

Downloads

Published

2020-05-26

How to Cite

Wirastuti, L. (2020). MANAJEMEN KELAS DAN MANAJEMEN PEMBELAJARAN: DAMPAKNYA TERHADAP EFEKTIVITAS PROSES PEMBELAJARAN PADA SMP NEGERI DI KECAMATAN JATIBARANG KABUPATEN INDRAMAYU. Edum Journal, 3(1), 11–18. https://doi.org/10.31943/edumjournal.v3i1.58